Mitra-solusindo.com - IMO Mobile Entertainment nampaknya berusaha menguasai pasar tablet Android lokal di pasar perangkat Indonesia. Sebelumnya IMO memperkenalkan IMO X8 ke publik, namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda mengenai kehadirannya di pasaran. Kini IMO Mobile Entertainment dikabarkan sedang mempersiapkan sebuah tablet bernama IMO Z3 yang merupakan peners versi dari IMO X3 maupun IMO X5. Dibandingkan dengan kedua pendahulunya, baik IMO X3 atau IMO X5, rancangan IMO Z3 dapat dikatakan cukup identik. Tablet yang kabarnya akan dirilis ke pasaran dengan banderol harga sekitar Rp. 1 juta-an ini akan hadir dengan dibekali layar 7 inci touchscreen 800×480 piksel, yang telah mendukung 2 point multi-touch. Yang membedakan IMO Z3 dari pendahulunya adalah hadirnya port konektor USB universal yang dapat dimaanfaatkan untuk port Modem USB Stick, dengan adanya port tersebut, pengguna tidak memerlukan untuk konverter lagi. Selain itu, fitur dan spesifikasi apa saja yang coba ditawarkan oleh IMO Z3 kepada calon penggunanya? Simak ulasan singkatnya untuk mengetahui fitur dan spesifikasi dari tablet Android ini.
IMO Z3 dapat digunakan untuk terhubung dengan dunia maya melalui koneksi internet. Hal tersebut dimungkinkan karena telah ditanamkannya chipset GSM network Dualband (900/1800 MHz) ke dalam tablet Android ini walaupun jaringan yang disediakan hanya sebatas GPRS. Selain itu, tablet yang berjalan pada system operasi Android 2.2 Froyo ini juga sudah mendukung untuk fungsi telepon. Untuk performa yang ditawarkan, tablet ini mengandalkan chipset prosesor buatan WonderMedia dengan tipe WM8650 berkecepatan 800 MHz, 256MB RAM, 2GB ROM plus storage 4GB(FAT format ) Samsung 4GB FLASH (4G optional ). Selain itu tablet ini juga menawarkan tambahan memori melalui slot microSD yang mendukung hingga 32GB. Bagi penggunanya yang hobi mencari informasi melalui informasi melalui internet, fitur konektivitas tablet IMO Z3 semakin bervariasi dengan hadirnya memanfaatkan koneksi WiFi.
Selain fitur yang telah disebutkan di atas, IMO Z3 juga menghadirkan beragam fasilitas yang juga ditawarkan oleh IMO X3 dan IMO X5. Fasilitas-fasilitas itu antara lain GPS/A-GPS, Google Search, Gmail, AppMarket, Flash player 10.1, G-sensor, Document To Go (support WORD, EXCEL, POWERPOINT, PDF), TXT. IMO Z3 juga dapat digunakan untuk mengabadikan momen melalui kameranya. Tidak ketinggalan IMO Z3 juga menyertakan fitur hiburan berupa audio/video player dan beberapa aplikasi game.
Berikut adalah fitur dan spesifikasi yang ditawarkan oleh IMO Z3:
- Jaringan: Dualband GSM (900/1800 MHz)
- Dimensi: 206x117x17mm
- Layar: 7 inci, TFT Touchscreen 800×480 piksel, 2 point multi-touch
- OS: Android 2.2 Froyo
- Chipset: WonderMedia WM8650 800 MHz
- Transfer data: GPRS
- Memori internal: 256MB RAM, 2GB ROM
- Storage: 4GB(FAT format )Samsung 4GB FLASH (4G optional )
- Memori eksternal: microSD up to 32GB
- Kamera: 1.20 MP
- Konektivitas: WiFi 802.11, kabel data miniUSB, port USB, audio jack 3.5mm
- Browser: HTML
- Video Player: Support 3GP,MP4,FLV,MEPG 1/2/4,AVI,MPG,AVI,H263,H264 format,support 720P max . Can watch online video
- MP3 Player: MP3,WMA,MP2,OGG,AAC,M4A,MA4,FLAC,APE audio player,support music list
- Fitur lain: GPS/A-GPS, Google Search, Gmail, AppMarket, Flash player 10.1, G-sensor
- DOCUMENT TO GO (support WORD, EXCEL, POWERPOINT, PDF)
- TXT(but should insert TF card when use this software)
- Baterai: Lithium ion 2400 mAh
- Modem support: HUAWEI E220,E230,E770,E169G,E160X,E1750
- Harga: Rp 1 juta-an.
(Ponsel.org) COPYRIGHT © 2011







